Suatu hari...
Suatu pagi...
Tatkala penantian berujung kepastian
Di tengah kering kerontangnya hawa kerinduan
Akan mentari...
Cahaya putih...
Semua
tanpa tanda tanya
Terjawab
resah bersama rasa
Suatu nanti...
Saat terjadi...
Tiada hampa mengisi ruang – ruang kosong
Diantara kita
Bukan lagi jarak satu meter menjadi
sejuta kilo meter rasanya
Namun...
Semilyar menjadi nol!
Mata
dengan mata saling beradu hangat
Tangan
dengan tangan bergandeng erat
Hati
dengan hati menyatukan visi
Saat itu terjadi pada suatu pagi di hari
nanti...
Kita akan melukis pelangi dengan cahaya
purnama yang berseri...
Indah sekali...
Kamar
Pondok, 9:46, 31/12/13
Tidak ada komentar:
Posting Komentar